Headlinelampung.com, Lampung Utara-Pemerintah Kabupaten Lampung Utara kembali menyelenggarakan Car Free Day di Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (6/10/2019).
Acara Car Free Day disambut antusias warga Lampung Utara.
Suasana riuh penuh kegembiraan terpancar dari wajah masyarakat Lampung Utara yang mengikuti kegiatan Car Free Day.
Tampak hadir dalam acara Car Free Day itu, Kepala Dinas Pasar, Wanhendri, Kabag hukum, Hendri, serta beberapa pejabat lainnya.
Kabag Hukum Pemkab Lampura, Hendri mengatakan, Car Free Day bertujuan menjalin silaturahmi antar pegawai pemerintah dan masyarakat.
“Mari kita semua ikut serta dalam acara Car Free Day yang diselenggarakan Pemkab Lampura setiap hari minggu pagi.Hal ini bertujuan menjaga kebugaran kesehatan yang tentunya sebagai penunjang aktivitas kita, sehingga kita dapat mewujudkan masyarakat yang sehat sesuai dengan visi dan misi Bupati Lampura untuk mewujudkan masyarakat Lampura yang sehat,”kata Hendri.
Diketahui, Car Free Day merupakan upaya pemkab Lampura untuk menyediakan ruang publik bagi warga.(Ta.Rasul)