Resmikan JTTS di Mesuji, Masyarakat Antusias Sambut Kedatangan Jokowi

17

Headlinelampung.com, Mesuji – Presiden Republik Indonesia (RI) Ir. Jokowi mendarat di Hellypad Lapangan Merdeka, Desa Wira Bangun, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji tepat pukul 11:30 Wib.

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia ke Bumi Ragab Begawe Caram itu guna meresmikan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Terbanggi- Simpang Pematang- Kayu Agung, Jumat (15/11).

Masyarakat Mesuji, Khususnya yang ada di Desa Wira Bangun sangat antusias menyambut kedatangan presiden RI ke -7 itu. Jokowi pun dengan ramah menyapa bahkan sempat berjabat tangan dan Berswafoto dengan masyarakat sembari membagikan kaos dan buku bacaan kepada masyarakat.

BACA JUGA:  AKBP Alim Pimpin Sertijab Kabagren Polres Mesuji

Setelah itu jokowi melaksanakan ibadah Sholat Jum’at di Masjid Al-Muhazirin Simpang Pematang, dan makan siang rumah makan Citra Intan Simpang Pematang.

Tepat pukul 14:00 Wib presiden meresmikan JTTS ruas Terbanggi Besar, Simpang Pematang, Kayu Agung.

Plt Bupati Mesuji H.Saply.TH.,mengungkapkan sangat berterimakasih dan sangat meng apresiasi atas di resmikannya JTTS ruas Terbanggi Besar, Simpang Pematang, Kayu Agung.

BACA JUGA:  Enam Desa Mitra Perpusnas di Mesuji ikuti Bimtek di Hotel Novotel

“Presiden Jokowi juga sempat mengucapkan selamat ulang tahun Kabupaten Mesuji yang ke-11 semoga mesuji lebih maju dan sejahtera kedepannya,” Ujar Presiden seraya berpesan kepada Saply. (agung)