Peringati Maulid Nabi, Rohis SMPN 1 Gedungaji Baru Gelar Pengajian

32

Headlinelampung.com, Gedungaji Baru – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H/2019 M, Rohis SMPN 1 Gedungaji Baru menyelenggarakan Pengajian.

Acara pengajian tersebut dilaksanakan pada Kamis, 21 November 2019 yang lalu di Masjid Al-Mutaqim Kampung Suka Bhakti Kecamatan Gedungaji Baru Kabupaten Tulang Bawang.

Sutarno, S.Pd. guru pembina rohis mengatakan, pihaknya memilih tempat pengajian di Masjid Al-Mutaqim ini dengan maksud untuk mendekatkan hubungan emosional antara para siswa khususnya dan dewan guru SMPN 1 Gedungaji Baru pada umumnya dengan masyarakat sekitar.

“Jadi hikmah dari pengajian ini bukan hanya dapat dipetik oleh keluarga besar SMPN 1 Gedungaji Baru tetapi juga masyarakat sekitar masjid mendapatkan hikmah tersebut,”tuturnya.

Sementara itu, Ustadz Imam Mursudi dalam ceramahnya menyampaikan beberapa hal berkaitan dengan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, yaitu :

  1. Sejarah nabi Muhammad SAW,
  2. Syarat-syarat menuntut ilmu,
  3. Barokah mencari ilmu, dan
  4. Menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai idola.

“Saya berpesan kepada para siswa semuanya, masa depan kalian masih sangat panjang. Halangan dan rintangan sudah barang tentu akan kalian hadapi. Hanya dengan iman yang kuat kalian akan dapat menghadapi semua tantangan tersebut,”imbuhnya.

BACA JUGA:  Kapolres Tuba Ingatkan Warga, Hajatan Malam Hari Dilarang

Dia kembali menambahkan, Nabi Muhammad SAW telah banyak memberikan teladan kepada kita, umatnya. Oleh karena itu belajarlah dengan tekun, patuhailah nasihat bapak ibu gurumu. Jadikan Nabi Agung Muhammad SAW sebagai anutan dalam hidup kalian.

Selain mendengarkan tausiah, jamaah pengajian juga disuguhi aksi unjuk prestasi dari para siswa.
Seperti diketahui para siswa yang terlibat dalam kegiatan pengajian ini adalah siswa yang tergabung dalam Kegiatan Sekolah / Ekstra kurikuler Pembinaan Rohani Islam (Rohis) yaitu Mutia Prasasti kelas 9.b sebagai pembawa acara, M. Danang Solehudin kelas 9.c sebagai Qiro’ah, M. Iqbal Alwi kelas 9.c sebagai pembaca sholawat nabi.

Sebelum acara pengajian dimulai, siswa Rohis menyajikan atraksi seni hadroh di hadapan 200-an jamaah yang hadir dalam acara pengajian tersebut.

BACA JUGA:  Tidak Kunjung Usai, Kasus Dugaan malpraktek dr RS Asy Syfa Dayamurni Dibawa Kepolda

Para siswa berbakat itu adalah :

  1. Vokal putra a. M. Danang Solehudin 9b, b. M. Iqbal Alwi 9c.
  2. Vokal putri a. Mutia Prasasti 9b., b. Siti Miftahul Janah 9c., c. Yulia Artika Sari 9d.

Sedangkan para siswa pemain hadroh adalah Akmal Apriyadi, Bayu Pangestu, David Ariyanto, Dani Prasetiyo, Firmansyah, Rohmatul Arifin, Ridho Nur Cahyono, Litra Hadi Winata, Tomi Ardianto, Bachtiar Andi Laksana, Khoirul Munir, dan Anggi Saputra.

Windy Indriati, S.Pd., M.Pd. wakil kepala sekolah setempat, mewakili rekan-rekan guru lainnya mengharapkan agar ke depan kegiatan seperti ini dapat diselenggarakan dengan lebih baik lagi.

“Saya mewakili rekan-rekan guru mengharapkan agar kegiatan semacam ini dapat dilaksakan dengan lebih baik dan melibatkan pamong/warga setempat yang lebih banyak. Ini juga menjadi ajang pelatihan mental bagi para siswa supaya terbiasa tampil di muka umum,” demikian harapnya. ( rus/ogi )