Cegah Corona, Lurah Rejosari Lampura Semprot Disinfektan

41

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG UTARA – Guna mencegah penyebaran wabah virus Corona
(Covid-19) Kelurahan Rejosari, kecamatan Kotabumi, Lampung Utara (Lampura), cepat tanggap dengan menyemprot disinfektan.

Penyemprotan disinfektan dikelurahan tersebut mulai dilakukan pada jum’at (27/3/202) pukul 08:00 Wib sampai dengan pukul 11:00 Wib.

Adapun sejumlah titik sasaran lokasi penyemprotan disinfektan kali ini di mulai dari kantor kelurahan setempat, rumah ibadah dan tempat-tempat umum lainnya.

Kegiatan penyemprotan disinfektan dikelurahan Rejosari turut dibantu oleh Babinkamtibmas, Kasi Pembangunan dan Kasi Pemerintahan kelurahan Rejosari, serta jajaran perangkat kelurahan lainnya.

Menurut Lurah Rejosari, Opi Riansyah, penyemprotan disinfektan merupakan salah satu langkah baik yang di ambil pemerintah guna pencegahan penyebaran wabah virus Corona.

BACA JUGA:  Srikandi Dermawan Pesawaran Kembali Bagikan Ratusan Nasi Bungkus

“Mencegah lebih baik dari pada mengobati, mungkin kata-kata itu kerap kita dengar, penyemprotan disinfektan ini merupakan langkah untuk pencegahan agar masyarakat tidak terkena wabah virus Corona,” ucapnya.

Opi juga menghimbau kepada masyarakat kelurahan Rejosari agar dapat menerapkan prilaku hidup sehat, dan etika-etika yang perlu masyarakat tau dapat terhidar dari wabah virus Corona.

“Rajin melakukan mencuci tangan dengan air bersih yang mengalir dengan menggunakan sabun atau cairan antiseptik (hand rub),” ujarnya.

Lalu, hindari bersentuhan dengan hewan liar dan hewan ternak, hindari kontak erat dengan orang yang memiliki gejala batuk dan flu, khususnya dengan riwayat daerah atau negara yang sedang terjangkit.

BACA JUGA:  Kapolres Lamteng Berbagi, Salurkan Bansos Kepada Warga Kurang Mampu

Menutup hidung dan mulut saat bersin atau batuk dengan menggunakan tisu atau lengan dalam baju, mencuci bersih semua bahan makanan yang akan diolah seperti daging dan telur hingga sempurna.

“Saya harap kepada setiap warga agar masyarakat kelurahan rejosari agar dapat menjaga kesehatan dengan rutin mengkonsumsi buah dan sayur serta makan makanan yang bergizi serta menjaga kebersihan lingkungan baik dilingkungan kerja ataupun rumah, tetaplah selalu menjaga kebugaran badan dengan berolahraga yang teratur dan perkuat ibadah kepada yang maha kuasa agar virus Corona ini dapat berlalu,” terangnya.(Rasul)