Wabah Corona, Libur Sekolah PAUD – SMP di Bandar Lampung Diperpanjang hingga Usai Lebaran

183

HEADLINELAMPUNG BANDAR LAMPUNG — Akibat masih mewabahnya Coronavirus Disease (Covid-19), khususnya di Bandar Lampung, Wali Kota Herman HN memperpanjang masa belajar di rumah tingkat PAUD hingga SMP, sampai 29 Mei 2020.

Itu berarti para pelajar akan kembali belajar di sekolah usai Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran.

Hal itu berdasarkan surat edaran (SE) Nomor: 420/ 503/ IV/.40/2020, yang ditujukan kepada Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bandar Lampung, Kepala SD dan SMP negeri serta swasta serta pengelola satuan pendidikan anak usia dini (TK, KB, SPS, lembaga kursus, Bimbel, PKBM), Senin (06/04/2020).

BACA JUGA:  Dishub Bandar Lampung Siap Rekayasa Lalu Lintas saat Pembangunan Fly Over Sultan Agung

Surat edaran tersebut tentang perpanjangan masa libur sekolah,guna mengantisipasi penyebaran virus Corona di lingkungan sekolah Kota Bandar Lampung.

Hal itu menindaklanjuti surat edaran Menpan RB No.34 Tahun 2020, surat edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No.04 Tahun 2020 serta surat edaran Gubernur Lampung Nomor: 440/1022/06/2020.

Lalu, surat edaran Wali Kota Bandar Lampung Nomor: 420/476/IV.40/2020 tanggal 14 Maret 2020, dengan memperhatikan penyebaran Covid-19 yang cenderung meningkat dari waktu ke waktu.

“Untuk pendidikan tingkat TK, KB, SPS, lembaga kursus, Bimbel, PKBM untuk tetap melakukan kegiatan belajar dirumah diperpanjang sampai 29 Mei 2020,” tulis dalam surat edaran tersebut, dilihat Headlinelampung, Senin (6/4/2020).

BACA JUGA:  Tony Targetkan Atlet BKC Raih Lima Medali Emas

Selanjutnya, untuk siswa kelas 3 SMP dan kelas 6 SD yang melaksanakan ujian akhir sekolah, tetap belajar di rumah sampai dengan penyesuaian waktu yang ditentukan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Selain itu, untuk para guru tetap melakukan pembelajaran kepada siswa melalui melalui pembelajaran dalam jaringan, dan kepsek memberikan akses kepada petugas yang akan melaksanakan penyemprotan disinfektan di sekolah. (Sandi)