Kantor ATR/BPN Lamsel Serahkan Ratusan Sertifikat Milik Masyarakat Suak

35

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG SELATAN-Kantor Argaria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) menyerahkan sertifikat tanah untuk masyarakat Desa Suak, Kecamatan Sidomulyo, melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2019, Senin (6/7/2020).

Penyerahan seritifikat tanah yang dilaksanakan di kantor Balai Desa Suak
dihadiri oleh perwakilan Kantor ATR/BPN Lamsel, Suryadi, Kepala Desa Suak Juli Wahyudin, Anggota Bintara Pembinaan Desa (Babinsa) Koramil 421-07 Sidomulyo, Sertu Arlin dan Bhabinkamtibnas Brigpol Ratijo.

BACA JUGA:  Penerima Mantra dan BPNT, Miliki Surat Vaksin Covid-19

Suryadi mewakili Kepala Kantor ATR/BPN Lamsel menjelaskan, ada 300 dari 825 bidang sertifikat yang dibagikan kepada masyarakat.

“Pembagian sertifikat, untuk masyarakat Desa Suak dibagikan secara simbolis. Sedangkan, sisanya akan diserahkan secara bertahap. Sertifikat tanah yang kami bagikan adalah Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) 2019,” ujar Suryadi.

Sementara itu, Kepala Desa Sua, Juli Wahyudin mengatakan, sangat berterimakasih dengan ATR/BPN Lamsel yang telah membagikan sertifikat tanah, karena selama ini warga merasa cemas terkait sertifikat lahan tersebut.

BACA JUGA:  Peringati HANI 2021, BNNK Way Kanan Gelar Turnamen Futsal

“Bagi warga yang belum menerima sertikat, harap bersabar akan dibagikan menyusul. Karena, ada keselahan dan perbaikan data kepemilikan sertifikat lahan. Contohnya, ada yang salah nama dan tanggal lahir,” pungkasnya.(Heri)