Kunjungan Kerja di Metro, Wagub Lampung Berharap tak ada Klaster Baru Covid-19

8

HEADLINELAMPUNG, METRO-Wakil Gubernur (Wagub) Lampung, Chusnunia Chalim berharap, tidak ada klaster baru Covid-19 setelah Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.

Hal itu, ditegaskan oleh Nunik-sapaan akrab Wagub pada kunjungan kerja dalam rangka pelaksanaan Pilkada serentak ke  Kota Metro, Kamis (17/09/2020).

“Kita harus tetap menjalankan protokol kesehatan agar tetap terhindar dari covid-19. Saya tidak mau apabila nanti setelah pilkada ada klaster baru covid-19,” kata Nunik, dalam arahannya di hadapan para pejabat Pemkot Metro.

BACA JUGA:  Fauzi Tutup Jungle Survival Pramuka di Pringsewu

Wagub Lampung meneruskan, ada 8 kabupaten/kota di Lampung yang akan menyelenggarakan Pilkada serentak 2020, dan salah satunya adalah Kota Metro. Dalam suasana yang berbeda di tahun ini kita harus melaksanakan Pilkada dengan antisipasi yang ketat.

“Karenanya,  KPU juga harus bisa memperkecil faktor gangguan alam dan kemananan, menghindari konflik antara calon dan tim sukses. Saya ingin dengan adanya pilkada di tengah pandemi ini, tetap harus menjadi pilkada yang sehat,” pinta dia.

BACA JUGA:  Polres Pringsewu Lakukan Vaksinasi Massal Covid-19

Sementara itu, Ketua  KPU Kota Metro Nurris Septa Pratama, menyebutkan, Pilkada Kota Metro dipastikan akan diikuti oleh empat  pasangan calon.

“Pilkada kali ini merupakan tahapan kampanye yang cukup sulit,  karena harus menggunakan protokol kesehatan,” ungkap dia. (dwi)