Pasien Konfirmasi Positif Covid-19 Bertambah 21 Orang, Terbanyak dari Lampung Tengah

16

HEADLINELAMPUNG, BANDAR LAMPUNG – Kasus pasien Konfirmasi atau positif Covid-19 di Lampung kembali bertambah 21, sehingga total berjumlah 799 pasien, Kamis (24/09/2020)

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung, Reihana mengungkapkan, penambahan 21 orang yakni berasal dari Kabupaten Lampung Tengah 10 orang, Bandar Lampung delapan orang, Lampung Selatan satu orang, Tanggamus satu orang dan Lampung Barat satu orang.

“Bertambah lagi 21 orang, sebanyak sembilan orang merupakan kasus baru dan 12 orang merupakan hasil tracing. Dimana 5 orang sedang menjalani perawatan dan 16 orang sedang menjalani isolasi mandiri,” kata Reihana di posko satgas terpadu Covid-19 Provinsi Lampung

Dijelaskan pasien positif Covid-19 nomor 779 usia 55 tahun seorang laki-laki merupakan kasus baru. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Pasien nomor 780 usia 55 tahun seorang laki-laki merupakan kasus baru. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit pemerintah di kabupaten Lampung Tengah.

Pasien nomor 781 usia 49 tahun, seorang perempuan, merupakan kasus baru. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Selanjutnya pasien positif Covid-19 nomor 782, 783 dan 784. Pasien ini merupakan hasil dari tracing pasien nomor 716.

“Ketiga pasien tersebut tidak ada gejala, artinya orang tanpa gejala. Saat ini sedang menjalani isolasi mandiri dirumah,” ujarnya

Kemudian pasien positif Covid-19 nomor 785, 786 dan 787 merupakan hasil tracing dari pasien nomor 696. Kondisi saat ini sehat, sedang menjalani isolasi mandiri.

Pasien positif Covid-19 nomor 788 usia 25 tahun, seorang laki-laki yang, merupakan hasil tracing pasien nomor 669. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

BACA JUGA:  Kasus Baru Konfirmasi Positif Covid-19 Lampung Bertambah Enam Orang, Ada Riwayat dari Jakarta dan Palembang

“Ke 10 pasien tersebut merupakan warga kabupaten Lampung Tengah,” jelas Reihana

Kemudian pasien positif Covid-19 nomor 789 usia 46 tahun, seorang laki-laki, pasien ini merupakan hasil tracing dari pasien nomor 673. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Lalu pasien positif Covid-19 nomor 790 usia 19 tahun, seorang perempuan. Merupakan hasil tracing dari pasien nomor 664. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Selanjutnya pasien positif Covid-19 nomor 791 usia 41 tahun seorang perempuan, pasien ini juga merupakan hasil tracing dari pasien nomor 664. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Pasien positif Covid-19 nomor 792 usia 26 tahun seorang laki-laki, pasien tersebut merupakan hasil tracing dari pasien nomor 713. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Selanjutnya pasien positif Covid-19 nomor 793 usia 37 tahun, seorang laki-laki, yang merupakan kasus baru. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Pasien positif Covid-19 nomor 794 usia 31 tahun, seorang laki-laki, juga merupakan kasus baru dan sempat bertemu dengan tamu dari Jakarta. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Kemudian pasien positif Covid-19 nomor 795 usia 49 tahun seorang perempuan, merupakan kasus baru.

Pasien ini mempunyai riwayat perjalanan dari kota Bandung. Serta kontak dengan sang suami yang memiliki riwayat perjalanan dari kota Surabaya.

Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit pemerintah di Provinsi Lampung.

Selanjutnya pasien positif Covid-19 nomor 796 usia 64 tahun seorang perempuan, yang merupakan kasus baru.

BACA JUGA:  Setelah dari Metro Timur, Nurhasanah Kembali Reses di Tegineneng

Kondisi saat ini bergejala. Pasien tersebut sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit swasta yang ada di kota Bandar Lampung.

“Kedelapan pasien tersebut adalah warga kota Bandar Lampung,” terangnya

Selanjutnya, pasien positif Covid-19 nomor 797 usia 50 tahun seorang laki-laki asal Tanggamus

Pasien ini merupakan kasus baru dan mempunyai riwayat perjalanan dari Jakarta. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit swasta yang ada di Pringsewu.

Pasien nomor 798 usia 68 tahun seorang perempuan asal Lampung Barat

Pasien ini diperoleh dari hasil tracing pasien nomor 683. Kondisi saat ini sedang menjalani isolasi mandiri.

Kemudian yang terakhir pasien positif Covid-19 nomor 799 usia 60 tahun seorang laki-laki juga merupakan kasus baru.

“Kondisi saat ini sehat, sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit pemerintah yang ada di Provinsi Lampung,” paparnya

Selain bertambah, Reihana juga mengatakan ada 19 orang yang selesai menjalani isolasi atau sembuh dari Covid-19

“Sebanyak sembilan orang yang sembuh asal Lampung Selatan, yakni pasien nomor 401, 440, 594, 595, 596, 597, 598, 599 dan pasien nomor 600,” rincinya

Selanjutnya empat pasien sembuh asal Bandar Lampung yaitu nomor 386, 551, 610 dan 646.

Kemudian tiga pasien asal Lampung Tengah ialah nomor 560, 561 dan 562 dan tiga pasien sembuh asal Pesisir Barat yakni nomor 670, 671 dan pasien 672.

“Ke 19 pasien tersebut dinyatakan sembuh berdasarkan hasil swab negatif Covid-19 dan telah menjalani isolasi sebelum diperbolehkan pulang ke rumah,” ungkapnya (Sandi)