Ketua Umum PWI Pusat dan Provinsi Kunjungi Tulangbawang Barat

21

HEADLINELAMPUNG,TUBABA – Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S Depari, beserta rombongan PWI Provinsi Lampung mengunjungi Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung,di Balai Wartawan PWI Tubaba, Sabtu (18/12/2020) pukul 14.30 Wib.

Dikatakan Katum PWI Pusat, ini adalah kali pertama dia beserta rombongan ke Tubaba, dalam rangka kunjungan Wisata ke Tubaba dan silaturahmi dengan Anggota PWI Tubaba.

Ketua PWI Pusat Atal S Depari mengatakan kunjunganya ini sebagai balasan saliturahmi kepada anggota PWI tubaba yang pada waktu yang lalu berkunjung di PWI Pusat jakarta dan juga inggin melihat tempat-tempat wisata Tubaba.

BACA JUGA:  Plt Bupati Lampung Utara Vicon dengan Mendagri dan Menkeu

“Saya datang kemari ini sebagai balasan kepada anggota PWI tubaba yang sudah beberapa kali berkunjung di PWI Pusat,bahkan belum lama ini anggota PWI Tubaba berkunjung di PWI Pusat.”ungkapnya

Lanjutnya dia juga mengatakan baru pertama ini dia berkunjung di tubaba dan dia merasa nyaman dengan suasana di tubaba.

“Suasana disini enak ya,adem, pantesan anggota PWI Tubaba saat berkunjung ke PWI Pusat semuanya kelihatan ceria semua walau di tengah kondisi seperti ini.”candanya

Selain itu dia juga menghimbau,kepada seluruh anggota PWI Tubaba,agar dalam menjalankan tugasnya tetap mengikuti protokol kesehatan dan tetap berhati-hati.

BACA JUGA:  Wabup Pringsewu Serahkan 250 Masker untuk Warga Gadingrejo

“Saya juga menghimbau kepada seluruh anggota PWI tubaba Tetap patuhi protokol kesehatan dan anggota PWI Tubaba harus membantu pemerintah Daerah untuk mengampayekan himbauan atau peraturan pemerintah kepada masyarakat menyangkut covid-19 ini.”jelasnya

Sambungnya dia juga berharap wartawan PWI Tubaba bekerja profional dan tidak semena-mena menaikan berita tampa adanya narasumber yang jelas.

“Saya juga harap wartawan PWI Tubaba bekerja secara profisional dalam penulisan beritanya tidak semaunya sendiri,wartawan PWI Tubaba harus bisa menyuguhkan berita yang Akurat,Akuntabel dan Berimbang.”harapnya. (Holidin/Elan)