Kali Pertama Pelantikan di Ruang Terbuka, Sejumlah Pejabat Tubaba Promosi Jabatan

187

HEADLINELAMPUNG, TUBABA – Ada yang berbeda pada proses pelantikan sejumlah pejabat eselon Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba), Kamis (7/1/2020).

Selain hampir semua pejabat mendapatkan promosi kenaikan jabatan, pelantikan kali ini menarik karena dilakukan pertama kali di ruang terbuka, ibukota Kota Budaya Uluan Nughik, Panaragan Jaya, yang merupakan ikon wisata Tubaba.

Ratusan pejabat eselon dua, tiga dan empat, serta beberapa kepalo tiyuh berbaur dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Pelantikan di ruang terbuka baik untuk kesehatan, terutama di tengah pandemi Covid-19. Ini kali pertama pejabat Tubaba dilantik di tempat terbuka,” ujar Kadis Kominfo Tubaba Eri Budi Santoso, usai mengikuti prosesi pelantikan dipimpin Bupati Umar Ahmad.

Mas Ebe — panggilan akrab Eri Budi Santoso — menjelaskan, hampir sebagian pejabat eselon yang diambil sumpah jabatannya adalah pejabat yang memperoleh promosi jabatan dari eselon tiga maupun eselon empat.

“Ada sejumlah pejabat eselon tiga yang beruntung naik jabatan menjadi pejabat eselon dua. Ada juga pejabat eselon tiga yang beruntung menduduki posisi jabatan kepala bagian dan camat,” jelasnya.

Mereka yang beruntung terpilih tersebut, kata Ebe, ada yang melalui proses seleksi terbuka (Selter) ada pula yang langsung dipercaya menduduki posisi sejumlah jabatan tersebut.

Mereka yang beruntung tersebut diantaranya adalah, Somad dari Plt Kadis Sosial dipercaya menjadi Kadis Sosial definitif, Mansyur Yusuf dari Kabag Tata Pemerintahan menjadi Kadis Pemuda dan Olahraga, Rizal Irawan dari sekretaris Dinas PUPR menjadi Kadis Perkimta, Firmansyah dari Kabag Pengadaan Barang dan Jasa menjadi Kadis BLH.

BACA JUGA:  Tiyuh Gedung Ratu Tubaba Usulkan Rambu Petunjuk Jalan

Lalu, Rudiansyah dari Plt Dinas Transmigrasi menjadi Kasat Pol PP, Aprizal Puji Harapan dari Irban 4 Inspektorat menjadi Kaban Ketahanan Pangan, dan Sofyan Nur dari kabag Hukum sekretariat pemkab Tubaba promosi menjadi Kaban PMD kabupaten setempat.

Selain sejumlah pejabat eselon dua, ada juga pejabat eselon tiga dan empat yang ikut beruntung mereka diantaranya dilantik menjadi camat di lima kecamatan yakni, M. Cheri Sofyan dilantik menjadi Camat Lambukibang menggantikan Haderiansyah yang promosi menjadi Kabag Umum Sekretariat Pemkab setempat.

Kemudian, Rohmini yang sebelumnya Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dilantik menjadi Camat Batuputih. Sedangkan, Wahyudi Alamsyah yang sebelumnya Kabid Kesehatan Masyarakat dilantik menjadi camat Gunungagung.

Sementara itu, Iwan Setiawan yang sebelumnya menjabat Kabid Pemberdayaan Aparatur tiyuh dilantik menjadi camat Tulangbawang Udik, dan Sekcam Tumijajar Erwan Syahroni dilantik menjadi camat Tumijajar, Budi Sugianto yang sebelumnya sebagai kasubbag perundang-undangan Bagian Hukum promosi menjadi Kabag Hukum.

Kemudian, Suwardi yang sebelumnya menjabat Kabid Guru dan Tenaga Pendidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dilantik menjadi Kabag Perekonomian sekretariat pemkab Tubaba, serta M Badri yang sebelumnya menjabat kasi keaksaraan dan kesetaraan naik menjadi Kabid Dikdas Dinas Pendidikan dan Kebudayaan pemkab setempat, Budhi Darma yang sebelumnya menjabat Kasi Air Minum dan Penyehatan Lingkungan Hidup promosi menjadi Kabag Pengadaan Barang dan Jasa sekretariat pemkab setempat.

BACA JUGA:  Antisipasi Virus Corona, Pelayanan Puskesmas di Sidomulyo Tidak Libur

Kemudian, Nurcholis Majid yang sebelumnya menjabat Kabid Perencanaan, Pembangunan dan Perekonomian Bappeda dilantik menjadi Kabag Kesejahteraan Rakyat, M Mukmin yang sebelumnya menjabat Kabid Anggaran BPKAD naik menjadi Sekretaris BPKAD pemkab Tubaba, dan Syahlan yang sebelumnya menjabat Kabid Kepangkatan dan Diklat naik menjadi Sekretaris BKPSDM,

Lalu, Baharuddin sebelumnya menjabat Kabid Bina Marga kini naik menjadi Sekretaris PUPR Tubaba, dan Diyadi yang sebelumnya menjabat Kabid Distribusi dan Harga Pangan naik menjadi Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan pemkab Tubaba.

Bupati berpesan agar pejabat yang baru dilantik harus paham dengan tupoksi yang diamanahkan dan bisa menyukseskan pembangunan sesuai visi dan misi Bupati.

“Saya dan Pak Wakil Bupati tahun 2022 akan mengakhiri jabatan. Artinya, hasil kerja nyata yang kami lakukan selama lima tahun akan ditagih masyarakat. Saya meminta ke depan kita harus bergandengan tangan menyukseskan dan mewujudkan pembangunan yang belum dilakukan,” pintanya. (dra/holidin/elan)