Soal Jalinsum di Lampung Utara Rusak Lagi, IMM Kotabumi Minta segera Diperbaiki

115

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG UTARA – Kembali rusaknya ruas jalan lintas sumatera (Jalinsum) Soekarno- Hatta yang berada di wilayah kabupaten Lampung Utara (Lampura) mendapat banyak keluhan dari masyarakat.

Selain keluhan, hujatan serta cibiran warganet kuga banjir di media sosial (Medsos) Facebook, dengan kembali rusaknya jalan yang baru diperbaiki pada Oktober 2020 lalu, yang ditaksir anggarannya miliaran rupiah itu.

BACA JUGA:  Penawaran Harga pada Sejumlah Pelelangan Proyek di Kota Metro 'Terjun Bebas'

Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) cabang Kotabumi, Lampung Utara, Dedi Ariyanto mengatakan, sungguh sangat disayangkan ruas jalan lintas sumatera yang baru dikerjakan seumur jagung, tapi hancur kembali.

“Kita berharap permasalahan ini dapat segera diselesaikan, sehingga ruas jalan tersebut dapat segera diperbaiki,” ujarnya kepada Headlinelampung, Senin (25/1/2020).

Menurut Dedi, bila ruas jalan lintas sumatera (Jalinsum) yang berada di Lampura telah mengalami kerusakan namun tak diperbaiki, maka jalan itu dapat membahayakan pengguna kendaraan yang melintas.

BACA JUGA:  Pemkab Tubaba Lakukan Pembinaan Tiyuh Sadar Hukum

“Bahaya itu kalau tidak diperbaiki, orang bisa kecelakaan,” pungkasnya.(Rasul)