SLB Mesuji Kembali Gelar Pembelajaran secara Tatap Muka

193

HEADLINELAMPUNG, MESUJI – Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Mesuji Laksanakan pembelajaran tatapmuka kembali mengikuti arahan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mesuji, kegiatan tersebut telah berlangsung sejak 01 Maret lalu.

Dijelaskan oleh Kepala SLB Negeri Mesuji, Widdy Syahdan Bawono, pelaksanaan tatap muka digelar berjadwal untuk menyikapi pembatasan kapasitas ruang kelas berdasarkan arahan.

“Kita buat jadwalnya untuk pertemuan tatap muka, kita bagi berdasarkan anak dengan hambatan, yaitu hambatan tuna rungu dan tuna grahita, juga kita bagi berdasarkan tingkatan kelas, seperti Minggu ini kita khususnya untuk kelas tinggi seperti kelas 4,5, dan 6, Minggu selanjutnya kelas rendah, dari kelas satu hingga tiga,” jelas Widdy kepada Headline Lampung (04/03/2021).

BACA JUGA:  Pastikan Perayaan Hari Wafat Isa Almasih Berjalan Aman, Kapolres Tubaba Cek Pengamanan Gereja

Ia menjelaskan, saat ini jumlah peserta didik berkisar 60 orang, namun yang mengikuti pembelajaran di Gedung utama yang berlokasi di Desa Bujung Buring sebanyak 40 orang, selebihnya mengikuti kelas jauh di Desa Wonosari Kecamatan Mesuji Timur.

“Ya karena siswa kita ini spesial, jadi jadwalnya kita sesuaikan juga dengan karakter anak, tapi meski anak-anak yang kita ajar dengan hambatan, namun kita tetap berlakukan menggunakan Protokol Kesehatan, sebelum masuk sekolah kita cek suhu tubuh masing-masing anak dan mewajibkan mencuci tangan,” tambahnya.(Rangga)

BACA JUGA:  Kadisos Lamsel Minta Camat Data Penerima BST Salah Sasaran