Pemkab Lampung Barat dan BPJS MoU Program JKN

57
Sekdakab Lampung Barat, Akmal Abdul Nasir bersama Kepala Cabang BPJS, M Riady melakukan penandatanganan MoU program JKN. (foto: ist)

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG BARAT-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat melakukan penandatangan nota kesepakatan optimalisasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Penandatangan kesepakatan program JKN tersebut, dilakukan Sekdakab Lampung Barat (Lambar), Akmal Abdul Nasir, dan Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) Kantor Cabang Lambar, M Riady.

Kepala BPJS Kantor Cabang Lambar, M Riady mengatakan, tujuan MoU ini adalah optimalisasi dan penguatan komitmen penyelenggaraan program JKN, dengan melakukan sosialisasi secara bersama-sama.

BACA JUGA:  Masuk Daftar Situasi Covid-19 Level 4, Pemkot Metro Terapkan PPKM Mikro secara Ketat

Menurutnya, pelaksanaan nota kesepakatan program JKN akan ditindaklanjuti dengan penyusunan rencana kerja tahunan yang disiapkan dan disepakati bersama BPJS dan Pemkab Lambar, dengan memperhatikan ketersediaan sumber daya dan anggaran sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

“Nantinya, rencana kerja tahunan akan ditandatangani oleh pejabat yang ditunjuk dan diberikan kewenangan,” tandasnya. (HL-Hendri/*)