Musa Ahmad Ajak Semua Pihak Ambil Peran Membangun Lampung Tengah

205
Bupati Musa Ahmad saat menyampaikan sambutan pada acar gebyar dan pengukuhan pengurus PEPADI Lamteng. Foto Diskominfo

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG TENGAH— Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Musa Ahmad yang juga Ketua Dewan Pembina Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Lamteng menyatakan dirinya akan berbuat yang terbaik untuk kabupaten tercinta.

Hal itu disampaikan Bupati Lampung Tengah Muda Ahmad, saat menghadiri Gebyar dan Pengukuhan Pepadi Lamteng, di Nuwo Balak, Kamis (4/8/2022).

Namun demikian Musa mengatakan untuk membangun Lampung Tengah yang wilayahnya begitu luas, tidak bisa hanya mengandalkan eksekutif dan legislatif saja.

“Harus ada campur tangan dari semua pihak, bahu membahu, saling menolong seusai dengan profesi masing-masing, ” jelasnya.

BACA JUGA:  Targetkan 100 Orang Perhari, Lapak Vaksinasi Massal Covid-19 Polres Lampura dan Dinkes Layani Masyarakat Umum dan Lansia

Lampung Tengah kata bupati harus lebih baik dari Kabupaten kota lainya di Provinsi Lampung. Untuk itu bupati mengajak semua pihak ambil peranan dalam membangun.

“Yang punya pemikiran mari sumbangkan pemikirannya, begitu juga yang punya tenaga juga ayo sumbangkan tenaga, begitu juga bagi memiliki harta, sumbangkan hartanya sesuai denga cara dan aturan yang ada, ” tegasnya.

Jika seluruh komponen masyarakat terlibat secara aktif berperan membantu pemerintah membangun, Dirinya meyakini Lampung Tengah akan menjadi kabupaten terbaik dan berjaya di Provinsi Lampung.

BACA JUGA:  Hadiwiyoto Cup 2022, Lambar Borong 10 Medali, Satu Altet Terima Predikat Terbaik

Terkait kesenian wayang kulit, Musa Ahmad mengatakan banyak hal diambil dan pesan yang disampaikan melalui jalan cerita pewayangan.

Karena itu Musa Ahmad mengajak seluruh masyarakat untuk melestarikan dan mengembangkan seni budaya wayang kulit.

” Banyak hal yang bisa dilakukan dan disampaikan melalui kesenian pagelaran kesenian wayang kulit, ” ujanrya.

Bupati mengaku ikut bertanggungjawab untuk keberlangsungan dan Kemajuan PEPADI Lampung Tengah.

“Insyallah saya akan berbuat yang terbaik untuk masyarakat Lamteng yang kita cintai ini, ” pungkasnya. (HL-Gunawan)