Jawaban atas Pandangan Umum Fraksi DPRD, Ini Kata Walikota Metro

59

HEADLINELAMPUNG, METRO – Pemerintah Kota Metro berencana melakukan rehabilitasi dan revitalisasi berupa pemadatan, perataan dan penimbunan sampah dengan membuat Pusat Daur Ulang Mini di lokasi TPAS Karangrejo.

Hal itu, dikatakan Walikota Metro Wahdi, atas pandangan umum.sejumlah fraksi di DPRD Kota Metro, terhadap penyampaian RAPBD tahun 2023. “Pada tahun 2023, Pemkot Metro berencana melakukan rehabilitasi dan revitalisasi berupa pemadatan, perataan dan penimbunan sampah dengan membuat Pusat Daur Ulang Mini di lokasi TPAS Karangrejo,” kata Wahdi.

Ia meneruskan, terkait pembangunan infrastruktur pada tahun anggaran 2023, terdapat beberapa proses perencanaan telah dilaksanakan pada Perubahan APBD tahun 2022 dan sebagian lagi dilaksanakan pada tahun 2023. “Dinas PUTR sedang menyusun Rancang Bangun Rinci (Detail Engineering Design) dokumen desain teknis bangunan yang terdiri dari gambar teknis, spesifikasi teknis dan spesifikasi umum, volume serta biaya pekerjaan lokus banjir. Rekomendasi atas DED tersebut, akan dilaksanakan pada tahun 2023.

BACA JUGA:  Nongkrong di Kafe, Puluhan Siswa Digaruk Petugas Pol PP Kota Metro

Selanjutnya, pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat, pemerintah Kota Metro telah dan akan terus melaksanakan program-program baik yang bersifat promotif dan preventif, termasuk pada penanganan stunting pada dua jenis intervensi yang dilakukan, yaitu yang bersifat spesifik dan bersifat sensitif.

Pada bagian lain, Wahdi juga menyebut bahwa pada tahun 2023, Pemkot Metro menganggarkan 300 titik lampu  penerangan jalan umum (PJU), dengan rencana lokasi berdasarkan hasil survey di lapangan oleh OPD dan hasil dari reses DPRD Kota Metro. “Ada rencana penambahan 300 titik lampu PJU pada tahun 2023. Lokasinya berdasarkan survey dinas terkait, termasuk aspirasi masyarakat melalui reses anggota DPRD Kota Metro,” ungkap dia. (HL-dwi)

BACA JUGA:  Ketua DPRD Mesuji Akui Insan Pers Turut Majukan Kabupaten