PNS Hilang Sempat Diisukan Jasadnya Dibuang di Danau Ditemukan di Jakarta

2129

HEADLINELAMPUNG, LAMPUNG TENGAH – I Gede Made Arinata (27) Pegawai Negri Sipil (PNS) bendahara di Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung, Warga Dusun II RT/RW 004-002 Kampung Rama Nirwana Kecamatan Seputih Raman Lamteng yang dilaporkan hilang bahkan diisukan telah meninggal dunia ditemukan oleh Team Tekab 308 Presisi Polres Lamteng dan Unit Reskrim Polsek Sputihraman di kawasan Kemang Jakarta Selatan Senin (23/01/2023).

Korban I Gede Made Arinata dilaporkan hilang oleh istrinya Ni Sayu Ketut Dewi Vitasari (28), ke pihak Kepolisian Selasa (03/01/2023) sekira Pukul 13.35 00 WIB.

Hal itu dijelaskan oleh Kasat Reskrim AKP Edi Qorinas mewakili Kapolres Lamteng AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya, Senin (23/1/2023).

Menurut AKP Edi Qorinas bahwa istri I Gede Made Arinata, melaporkan suaminya telah beberapa hari tidak pulang-pulang.

Kasat Reskrim Ni Sayu Ketut Dewi Vitasari melaporkan suaminya I Gede Made Arinata, hilang dalam perjalanan dari Kabupaten Pringsewu menuju Kampung Rama Nirwana Kecamatan Seputih Raman Lampung Tengah mengendarai motor pada Selasa (03/01/2023).

BACA JUGA:  Polres dan Dinkes Lamteng Lakukan Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun

Kasat Reskrim mengatakan sebenarnya pasangan suami istri tersebut hendak pulang kampung. Namun I Gede Made, justru pulang lebih dahulu menggunakan sepedah motor Sedangkan istrinya menyusul menggunakan kendaraan lain pulang ke Kampung Rama Nirwana. Namun PNS tersebut, hingga petang hari tak juga sampai dirumahnya.

“Karena sampai sore belum dateng dirunahnya, sedangkan ponselnya (HP) tidak bisa dihubungi mengakibatkan keluarganya khawatir. Sehingga melakukan pencarian kesana kemari, sampai pada melaporkanya kepolisi,” ujarnya.

Sejak dilaporkan hilang oleh keluarganya I Gede Made Arinata sempat diisukan telah meninggal dunia dan mayatnya di buang dilokasi Danau yang berada di PTP Bekri.

Bahkan dalam pencarian I Gede Made, yang di isukan telah meninggal dunia, dalam. Pencarian jazadnya yang dibuang dilokasi danau tersebut juga melibatkan TIM SAR.

Namun sambung Kasat Reskrim, petugas yang merasa janggal dengan hilangnya PNS di Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Pringsewu tersebut dalam perjalanan pulang kekampungnya. Terus mencari inforrnasi dan mengumpulkan jejak digital (CCTV) sepanjang jalan yang diduga dilalui oleh I Gede Made .

BACA JUGA:  Soal Pemenang Lelang Proyek Perusahaan dari Luar, DPRD Metro: Pengawasan Dinas Teknis Harus Lebih Teliti

“Dari pantawan CCTV I Gede, terlihat jelas melintasi jalan menggunakan sepeda motor sendirian,” kata Kasat Reskrim.

Untuk itu polisi tidak mudah percaya dengan isu-isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.

“Dari hasil penyelidikan Team Tekab 308 Presisi Polres Lampung Tengah, I Gede Made Arinata terpantau di kawasan Kemang Jakarta Selatan,” katanya.

Petugas gabungan Polres Lamteng dan Polsek Seputih Raman serta didampingi oleh kerabat PNS tersebut seorang anggota DPRD Provinsi Lampung I Made Surajaya bergegas menuju ibu kota.

“I Gede Made Arinata ditemukan di daerah Kemang Jakarta selatan di Pinggir jalan tidak jauh dari tempatnya mengontrak, ” ujar Kasat Reskrim.

Korban yang sempat dilaporkan hilang bahkan beredar isu telah meninggal dunia tersebut ditemukan dalam keadaan hidup.

“Saat ini petugas yang menjemput I Gede Made sedang dalam perjalanan pulang dari Jakarta menuju Lampung,” tegasnya.

Kasat Reskrim Polres Lampung Tengah mengimbau masyarakat agar tidak mudah menyimpulkan isu-isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.

(HL-Gunawan)