Umar Ahmad Bupati Langka dan Miliki Ide Bagus

321

Headlinelampung, Tubaba – Mantan Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri memuji Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad sebagai bupati langka dan miliki ide bagus.

Hal tersebut disampaikan Bachtiar Basri saat menghadiri Pembukaan acara Sharing Time : Megalithic Millenium Art di Las Sengok Tiyuh Karta, Kecamatan Tulangbawang Udik, Rabu (22/01/2020).

Bachtiar mengatakan, dirinya sangat bangga melihat kemajuan pembangunan Tubaba. Dia menilai Umar Ahmad telah sukses membangun Tubaba.

“Ternyata Bupati Tulangbawang Barat itu penuh kreatif dan idenya bagus. Dan menurut saya langka,” puji mantan Bupati Tubaba 2011- 2013 itu.

Bachtiar juga mengajak, masyarakat Tubaba untuk mendukung penuh kemajuan dan pembangunan di kabupaten setempat. Dia menilai kedepan Tubaba akan menjadi kabupaten yang melegenda.

BACA JUGA:  Gugus Tugas Gunung Terang Tubaba Gelar Operasi Yustisi, 45 Pelanggar Terjaring

“Selaku masyarakat Tubaba kita harus mendukung penuh semua program pembangunan Bupati Umar Ahmad. Jangan melihat saat ini, tapi lihat lah nanti Tulangbawang Barat akan melegenda, dan sangat bagus,” ajaknya.

Mantan Ketua DPW PAN Lampung ini juga menceritakan, saat dirinya menjabat Bupati Tulangbawang Barat sempat mengatakan jika kabupaten Tubaba adalah daerah bukan-bukan. Bukan perlintasan apalagi menjadi daerah tujuan. Dan kini kata Bachtiar, Tubaba berhasil menjadi daerah perlintasan dan tujuan wisata.

“Dengan adanya pintu dan jalan Tol membuktikan jika Tubaba adalah daerah yang akan maju. Dan pada akhirnya saat sudah menjadi daerah tujuan wisata baik masyarakat lokal Lampung bahkan mancanegara mau datang kesini. Menurut saya ini sangat bagus sekali,” tutup Bachtiar Basri.

BACA JUGA:  Pemkab Tubaba Peringati Hari Kesaktian Pancasila melalui Vicon

Mantan Bupati Tulangbawang Barat ini sengaja diundang dan hadir di Tubaba untuk menyaksikan langsung pembukaan acara Sharing Time : Megalithic Millenium Art sebuah event diskusi kebudayaan bertaraf internasional di dua lokasi yakni, destinasi wisata Kota Budaya Uluan Nughik Kelurahan Panaragan Jaya dan Destinasi Las Sengok Tiyuh Karta, Tulangbawang Udik.
Acara ini dihadiri oleh tamu dan pemateri dari 11 negara baik Amerika, Eropa, Asia Timur dan Asia Tenggara. (dra)