Diduga Akibat Puntung Rokok, Tepi Hutan Di Pekon Kerang Terbakar

28

Headlinelampung.com, Lampung Barat – Api mempunyai semboyan yang sangat menarik yaitu Kecil jadi kawan, Besar jadi Lawan. kecil bisa kita jadikan kawan sewaktu kita butuhkan memasak atau keperluan sehari – hari, atau malah bisa menjadi lawan ketika api itu berkobar menjadi besar dan menyebabkan kebakaran lahan maupun pemukiman.

Hal tersebut yang terjadi di pekon (desa) kerang, kecamatan Batu Brak, kabupaten Lampung Barat, Selasa malam (08/10/19).

BACA JUGA:  Apresiasi Kinerja Petugas Kebersihan, Bupati Lambar Berangkatkan Umroh

Warga digegerkan oleh api yang tiba-tiba membesar melahap tepi hutan yang berada di belakang pemukiman pekon kerang sekitar pukul 18.30 Wib, belum jelas penyebab terbakarnya tepi hutan tersebut, namun menurut warga setempat kemungkinan besar api tersulut karena adanya puntung rokok yang dibuang di lokasi.

Murhaddis, salah satu warga pekon kerang mengatakan “Tidak ada yang melihat apa yang menyebabkan api tersulut, kami hanya melihat api sudah membesar, dan sebagian warga langsung melapor ke petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) UPT Belalau, kemungkinan ada orang yang membuang puntung rokok disana, sedangkan di musim kemarau seperti sekarang ini rumput dan semak kering sangat mudah sekali terbakar, Ungkapnya

BACA JUGA:  Pemerintah Pusat Diminta Ikut Selesaikan Konflik Gajah dan Masyarakat di Lambar

Beruntung petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) UPT Belalau tiba dilokasi dan segera memadamkan api sebelum api tersebut menyebar lebih luas ke dalam areal hutan.(Hendri)