Walikota Eva Dwiana Buka Liga Santri Piala Kasad 2022

99
Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana bersama Dandim 0410/KBL, Kolonel Inf Faizol Izuddin Karimi menendang bola saat pembukan turnamen sepak bola Liga Santri Piala Kasad, di Stadion Pahoman Bandar Lampung, Sabtu (26/03/2022). (foto: Nuy)

HEADLINELAMPUNG, BANDAR LAMPUNG-Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana membuka kompetisi sepak bola Liga Santri Piala Kasad tahun 2022, di Stadion Pahoman Bandar Lampung, Sabtu (26/03/2022).

Pertandingan sepak bola Liga Santri Piala Kasad 2022 yang digelar Kodim 0410/KBL tersebut, akan dilaksanakan 26-31 Maret 2022 mendatang.

Pembukaan kompetisi sepak bola Liga Santri tersebut, dihadiri juga oleh Dandim 0410/KBL, Kolonel Inf Faizol Izuddin Karimi, Ketua FKPP yang juga pimpinan pondok pesantren (Ponpes) Riyadus Sholihin, Ismail Zulkarnain dan sejumlah kepala OPD Kota Bandar Lampung.

BACA JUGA:  Setelah Ditertibkan, PKL Kota Metro Minta Fasilitas Tempat Berjualan

Walikota Eva Dwiana mengatakan, akan menggiatkan kembali pertandingan olahraga sepak bola yang sebelumnya sempat vakum.

“Pertandingan ini, diharapkan dapat menghasilkan santri yang mempunyai talenta khususnya di bidang sepak bola,” ujarnya.

Eva Dwiana berharap, kepada para santri yang bertanding kedepan semakin sukses dan dapat menjadi pemain sepak bola yang handal.

Sementara itu, Dandim 0410/KBL, Kolonel Inf Faizol Izuddin Karimi menyampaikan turnamen ini digelar sebagai upaya seleksi, dan pemenang akan mewakili Bandar Lampung pada Liga Santri Piala Kasad tahun 2022 di Jakarta.

BACA JUGA:  Puting Beliung Rusak 14 Rumah Warga di Lamteng

“Untuk para peserta, junjung tinggi sportifitas, dan memperhatikan faktor keamanan serta tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes),” ujar Dandim. (HL-Nuy)