Hari Senin, Hamartoni Kembalikan Formulir Pendaftaran di Partai NasDem

690

LAMPUNG UTARA-Bakal calon Bupati (Balonbup) Kabupaten Lampung Utara Hamartoni Ahadis direncanakan akan mengembalikan berkas formulir pendaftaran di DPD partai NasDem, Senin (06/05/2024).

Konfirmasi perihal tersebut disampaikan perwakilannya langsung kepada panitia pelaksana penjaringan bakal calon Bupati dan wakil Bupati DPC partai NasDem, Jumat (03/05/2024).

Anggota panitia pelaksana penjaringan bakal calon Bupati dan wakil Bupati DPC partai NasDem Kabupaten Lampung Utara Novriza Kepala Raja mengatakan direncanakan hari Senin (6/5/2024) bakal calon Bupati Hamartoni Ahadis yang beberapa hari lalu telah mengambil formulir pendaftaran akan datang mengembalikan berkas formulir pendaftaran di DPD partai NasDem.

“Konfirmasi tersebut disampaikan tiga orang perwakilan dari Hamartoni Jumat (03/05/2024),” ujar Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Pendidikan DPC partai NasDem mendampingi Ketua Panitia Pelaksana Penjaringan Abdul Haq kepada Headline Lampung, Jumat (03/05/2024).

BACA JUGA:  Bupati Dewi Serahkan Bantuan Masjid dan Musala di Dua Kecamatan

Menurut Ica panggilan akrabnya menyebutkan ketiga perwakilan menyampaikan rencana konfirmasi tersebut. Selain itu mereka juga mengkonfirmasi waktu jam kantor DPD partai NasDem tutup.

“Kita jelaskan waktu normal penerimaan maupun pengambilan berkas formulir pendaftaran di buka sejak pukul 08.30 hingga pukul 15.30 WIB. Kalau jadwal penutupan tanggal 7 Mei sesuai jadwal secara nasional,” terangnya.

Ketiga perwakilan Hamartoni Ahadis tersebut yakni, M Iqbal Junjungan, M Aditya, dan Tudi. Mereka datang sekitar pukul 14.00 WIB dengan menumpang mobil Honda Mobilio.

Dihari yang sama DPD partai NasDem juga menerima perwakilan dari Heriyanto mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon Bupati dan wakil Bupati.

Heriyanto adalah salah satu anggota DPRD Lampung Utara terpilih partai NasDem dari daerah pemilihan kecamatan Abung Barat, Tanjung Raja, Abung Tinggi dan Bukit Kemuning.

BACA JUGA:  Babinsa Kodim 0412 Lampura Ikuti Pembekalan Penanganan Covid-19

“Hari ini yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon Bupati dan wakil Bupati yakni Heriyanto. Dia diwakilkan oleh Fadri Eka Saputra seorang koleganya,” jelas Novriza Kepala Raja.

Sementara Sekretaris panitia pelaksana penjaringan PDI-P Lampung Utara M Abim Andoka mengatakan perwakilan bakal calon Bupati Haidir Ibrahim mengambil berkas formulir pendaftaran sebagai bakal calon Bupati dan wakil Bupati.

Haidir Ibrahim mengambil formulir pendaftaran di wakilkan oleh Ocki Husain.

“Bang hari ini PDI-P menerima perwakilan Haidir Ibrahim. Bang Oky Husin yang mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon Bupati dan wakil Bupati,” sebut M Abim Andoka mendampingi Ketua Panitia Pelaksana Penjaringan M Aditya dalam pesan WhatsAppnya, Jumat (3/5/2024). (HL-DRA)